Tips Membuat Capsule Wardrobe
Fashion

Tips Membuat Capsule Wardrobe Sendiri agar Tampil Stylish

Tips Membuat Capsule Wardrobe – Yuk, cobain metode capsule wardobe supaya bisa tetap tampil stylish hanya dengan menggunakan pakaian yang sudah ada di lemari. Jadi, kamu tidak perlu untuk terus terusan membeli pakaian lagi dan lagi.

Dikutip dari laman Modern Minimalis, capsule wardobe adalah koleksi pakaian yang terdiri dari barang barang pilihan dan di rancang untuk memaksimalkan jumlah pakaian yang dapat dikreasikan. Melalui strategi ini, kamu bisa menciptakan banyak outfit yang berbeda beda, meski hanya menggunakan sedikit item.

Menggabungkan pakaian serbaguna ini akan memotong budget Sahabat Fimela supaya bisa lebih hemat dari segi pengeluaran. Apalagi, cara ini bisa mengembangkan gaya hidup yang lebih minimalis dan tetap bisa berpenampilan trendy dengan cara yang praktis.

Kamu juga bisa lho membuat capsule wardobe sesuai dengan versimu sendiri. Pada intinya, kamu harus memilih pakaian yang di sukai dan nyaman untuk di gunakan sehari hari. Dirangkum dari laman Steamery Stockholm dan Modern Minimalism, berikut untuk tipsnya

1. Periksa dan Perhatikan Kembali barang barang di Lemari Pakaian

Langkah awal yang perlu dilakukan adlaah mengeluarkan barang barang dari lemari supaya kamu lebih mudah untuk mengorganisir barang apa saja yang bisa di padukan kembali menjadi tampilan outfit yang baru. Dengan capsule wardobe, kamu juga dapat menyisihkan barang barang yang sudah rusak, tidak di sukai, tidak cocok dengan warna kulit, atau tidak sesuai dengan tipe tubuhmu. Setelah itu, kamu pun bisa mengatur pakaian tersebut berdasarkan jenisnya, mulai dari bawahan, kaos, atasan, sweater, gaun, mantel, hingga jaket.

2. Pilih Barang Sesuai Dengan Gaya Pribadi

Untuk outfit sehari hari, menggunakan barang barang yang sesuai dengan gaya pribadi tentunya patut di perhatikan untuk meningkatkan kepercayaan diri. Capsule wardobe bisa menjadi sarana untuk mencerminkan style yang kamu sukai. Jika butuh inspirasi, kamu pun bisa dengan mudah menemukannya di berbagai website hingga aplikasi. Salah satunya melalui aplikasi

Baca Juga :Model Rambut Perempuan Anti Repot, Tidak Butuh Perawatan

3. Pilih Color Palette Versimu Sendiri

Color palette menjadi salah satu aspek yang sangat berguna untuk membangun capsule wardobe. Warna memainkan peran yang begitu penting sebagai panduan untuk referensi membuat outfit dari barang dalam lemari. Supaya lebih sederhana, pilihlah warna dasar seperti hitam, putih, biru tua, coklat atau krem. Dengan berfokus pada warna dasar tersebut, kamu bisa menambahkan beberapa warna aksen lainnya sebagai pendukung

4. Pilih Barang Sesuai Keinginan

Saatnya untuk memilih barang barang yang kamu sukai untuk dikenakan sesuai dengan kebutuhan. Pilihlah barang barang yang bisa dipakai berdasarkan gaya hidupmu. Susun dengan mengambil beberapa pasang celana dan rok dari berbagai jenis. Selain itu, ambil atasan seperti blues, kaus, dan sweater. Sebagai pelengkap, tambahkan luaran seperti jaket dan susun gaun untuk acara tertentu. Jumlahnya pun bisa di sesuaikan dengan keperluan

5. Ciptakan 10 Pakaian Sehari Hari

Setelah memilih pakaian yang cocok untuk dipadupadankan, langkah selanjutnya yang dapat dilakukan adalah dengan merencanakan 10 atau lebih pakaian sehari-hari dengan pakaian yang disimpan di dalam lemari.

Tahapan ini dilakukan untuk membuat kamu terhindar dari kebingungan yang sering kali melanda setiap kali ingin pergi beraktivitas. Jika merasa berat, tidak perlu 10 hari, tetapi kamu bisa rencanakan pakaian untuk esok hari dengan merencanakan di hari sebelumnya.

Dengan cara simpel seperti di atas, kamu bisa bebas dari stres karena sudah memiliki lemari yang berisikan barang-barang penting, mudah untuk dikombinasikan, dan sesuai dengan ukuran tubuh.

Capsule wardrobe juga bisa membuat kamu lebih kreatif untuk berkreasi dengan penampilan. Sudah siap untuk membersihkan lemari pakaianmu? Jadikan pakaian dan barang serbaguna sebagai penghuni tetap lemarimu, ya!